MAGELANG - Kepedulian terhadap tempat ibadah kembali ditunjukkan oleh Kapolresta Magelang Polda Jawa Tengah Kombes Pol Mustofa, S.I.K., S.H. Kali ini menyumbang 50 sak semen untuk pembangunan Masjid Ash-Shiddiqi, Dusun Karanganyar, Desa Wonokerto, Kecamatan Tegalrejo, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, Jumat (16/08/2024).
Sumbangan disampaikan oleh Kapolresta Magelang kepada Takmir Ash-Shiddiqi, Dusun Karanganyar, Kyai Shobarudin. Dalam penyerahan sumbangan itu Kombes Pol Mustofa berharap bantuan tersebut dapat bermanfaat guna mendukung kelancaran pembangunan masjid.
Baca juga:
TNI-AD Manunggal Peduli Krisis Air
|
“Semoga bermanfaat untuk membantu kelancaran pembangunan Masjid Ash-Shiddiqi ini. Semoga masjid yang bagus, bersih dan nyaman segera terwujud sehingga kaum muslimin di dusun ini dapat lebih rajin dan khusyuk beribadah di masjid, ” ucap Kombes Pol Mustofa.
Mewakili masyarakat Dusun Karanganyar Desa Wonokerto, Takmir Masjid Ash-Shiddiqi, Kyai Shobarudin mengucapkan terimakasih atas amal jariyah dari Kapolresta Magelang.
Baca juga:
Joko Widodo: Bangga Buatan Indonesia
|
“Kami sangat berterimakasih atas kepedulian Bapak Kapolresta Magelang terhadap tempat ibadah termasuk Masjid Ash-Shidsiqi ini. Bantuan ini sungguh sangat bermanfaat. Semoga amal jariyah Bapak Kapolresta mendapat imbalan berlipat dari Allah Subhanahu Wa Ta’ala, ” ucap Kyai Shobarudin.
Tidak lupa Kyai Shobarudin mendoakan agar Kapolresta Magelang beserta seluruh anggotanya dianugerahi umur panjang, kesehatan, dan kelancaran dalam bertugas melindungi, mengayomi, dan melayani masyarakat. (Humas)